eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online

3+ Cara Transfer BCA ke BCA Digital Lengkap Limit dan Biayanya

2 min read

Cara Transfer BCA ke BCA Digital

Cara transfer BCA ke BCA Digital sering kali di pertanyakan oleh banyak orang, karena di anggap bank yang sama.

Memang secara garis besar kedua perusahaan tersebut satu atap di PT Bank Centra Asia Tbk.

Meskipun keduanya berapa dalam naungan BCA Group, tentu proses transfer agak sedikit berbeda.

Dari situ kemungkinan banyak nasabah yang bingung akan bagaimana proses kirim uangnya.

Oleh sebab itu di pembahasan ini kami akan bahas cara transfer tersebut, beserta limit dan biayanya. Silahkan simak ulasan dibawah ini sampai selesai.

Cara Transfer BCA ke BCA Digital

cara transfer bca ke bca digital
Cara Transfer BCA ke BCA Digital

Transfer antara rekening BCA konvensional ke BCA Digital telah menjadi lebih praktis dan efisien bagi para nasabah.

Dengan adanya layanan BCA Digital, nasabah dapat dengan mudah mentransfer dana dari rekening BCA konvensional mereka ke rekening BCA Digital mereka melalui platform perbankan online atau aplikasi mobile BCA.

Proses transfer ini tidak hanya cepat, tetapi juga aman dan terjamin kerahasiaannya melalui lapisan keamanan yang diterapkan oleh BCA.

Baca Juga: 5+ Cara Transfer BCA Ke BCA, Biaya & Limit Transfernya

Dengan kemudahan ini, nasabah dapat mengalihkan dana mereka secara instan antara rekening BCA yang berbeda,

Memungkinkan mereka untuk mengelola keuangan mereka dengan lebih baik sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka.

Selain itu proses transfernya nasabah dapat menggunakan beberapa opsi yang sudah di sediakan, untuk itu silahkan perhatikan dibawah ini.

Cara Transfer BCA ke BCA Digital Lewat ATM

Meskipun saat ini semua serba digital, akan tetapi keberadaan mesin ATM sangat dibutuhkan.

Tak hanya digunakan sebagai alat tarik tunai saja, melainkan kini bisa nasabah gunakan untuk berbagai jenis transaksi, termasuk setor tunai.

Keberadaan mesin ATM BCA sudah tidak sesulit dulu, hampir di sepanjang jalan dan beberapa tempat sudah di sediakan.

Jadi nasabah akan lebih mudah melakukan transaksi apabila layanan BCA mobile sedang gangguan atau perbaikan sistem.

Silahkan simak langkah-langkah cara transfer BCA ke BCA digital di Mesin ATM:

  1. Datang ke mesin ATM BCA terdekat
  2. Masukkan kartu debit BCA
  3. Pilih bahasanya
  4. Masukkan PIN kartu debit
  5. Setelah itu tap Transaksi lainnya
  6. Masuk ke menu “Transfer”
  7. Pilih jenis transfer “ke re bank lain
  8. Masukkan kode bank BCA Digital (501)
  9. Masukan nominal uang yang ingin ditransfer
  10. Ketik nomor rekening tujuan
  11. Pastikan semua sudah benar
  12. Konfirmasi dengan memasukan PIN sekali lagi
  13. Selesai.

Cara Transfer BCA ke BCA Digital Lewat BCA Mobile

Proses transaksi melalui BCA Mobile memang sudah tidak diragukan lagi, selain itu dapat menghemat waktu.

Hampir semua pengguna layanan perbankan sudah mengaktifkan layanan m banking.

Baca Juga: 3 Cara Mengetahui Kode CVV BCA Beserta Gambar: Fungsi dan Letaknya Dimana

Karena sangat membantu dalam mempercepat proses transaksi, tanpa harus pergi ke mesin ATM.

Agar bisa menikmati segala layanan yang ada di BCA Mobile, nasabah harus registrasi dan aktivasi terlebih dahulu.

Berikut cara transfer BCA ke BCA digital lewat Aplikasi BCA Mobile:

  1. Buka aplikasi BCA Mobile
  2. Klik menu m-BCA
  3. Masukkan kode akses BCA
  4. Pilih menu m-Transfer
  5. Daftarkan nomor rekeningnya
  6. Masukkan nomor rekenig tujuan
  7. Klik menu send
  8. Jika sudah berhasil klik menu Antar Rekening (transfer)
  9. Pilih rekening tujuan yang sudah di daftarkan
  10. Masukkan jumlah uang yang akan di transfer
  11. Klik Send
  12. Masukkan PIN
  13. Selesai.

Biaya Transfer BCA ke BCA Digital

Setelah mengetahui cara transfer bca ke bca digital, selanjutnya pasti bertanya-tanya tentang berapa biaya transfernya.

Bank BCA sendiri telah memberikan informasi terkait itu semua, bahwa biayanya yaitu gratis.

Karena memang berada di dalam satu naungan perusahaan BCA Group, jadi nasabah dapat kirim uang tanpa harus memikirkan biayanya.

Terkecuali jika proses kirim uang tersebut dilakukan dari bank BCA ke bank lain misal BRI, Mandiri, BNI dan bank-bank lain, otomatis dikenakan biaya admin.

Biayanya cukup terjangkau yaitu sebesar Rp6.500 per setiap kali transaksi antar bank.

Baca Juga:

Limit Transfer BCA ke BCA Digital

Limit transfer tak hanya berlaku pada bank BRI saja melainkan berlaku pada bank-bank lain termasuk bank BCA.

Fungsi pihak bank memberikan limit tersebut yaitu sebagai batasan transaksi setiap harinya,

Itu semua dilakukan sebagai bentuk proteksi kemanan terhadap setiap nasabah.

Untuk menghindari kasus pengurasan saldo rekening BCA yang dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab.

Sedangkan batas atau limit tersebut masing-masing jenis tabungan atau kartu ATM BCA berbeda-beda.

BCA Blue sendiri memiliki limit minimum transfer sebesar Rp11.500, sedangkan untuk limit sekali transfer Rp50 juta dan limit hariannya Rp100 juta.

Limit tersebut terbilang besar, jadi sangat cocok digunakan untuk para kalangan pebisnis yang sering melakukan transaksi.

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan tentang cara transfer BCA ke BCA digital.

Semoga pembahasan diatas bermanfaat serta menambah ilmu baru tentang bank BCA.

eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online