eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online

3 Cara Isi Saldo dan Daftar e-Cash Mandiri Terbaru 2024

3 min read

daftar e-cash mandiri

Cara Daftar e-Cash Mandiri kini bisa anda lakukan dengan mudah dan cepat, Bahkan bisa secara online tanpa harus membuang banyak waktu.

E-Cash Mandiri merupakan layanan bank mandiri berupa uang elektronik terdapat di ponsel yang bisa di gunakan untuk membayar atau belanja tanpa harus membuka rekening.

Jadi lebih efektif hanya cukup berbekal ponsel, Anda dapat melakukan berbagai transaksi.

Buat anda sekarang belum memiliki mandiri e-cash dan ingin membuatnya silahkan bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini.

3 Cara Mudah Isi Saldo dan Daftar e-Cash Mandiri Online Terbaru

daftar e-cash mandiri
E-Cash Mandiri

Sebelum kita ulas lebih detail cara dafatar, isi saldo dan beberapa manfaat dari e-cash mandiri.

Banyak orang yang belum tahu tentang e-cash dan e-money, Karena keduanya memiliki tujuan yang sama akan tetapi ada perbedaan sebagai berikut:

  1. E-cash mandiri medianya menggunakan handphone sedangkan e-money dalam bentu kartu pra-bayar dan juga e-wallet.
  2. E-cash mandiri tidak bisa berpindah tangan karena terdaftar handphone sedangkan e money bisa berpindah tangan karena berbentuk pre-paid.
  3. E-cash mempunyai nomor rekening berupa nomor hp yang di daftarkan sedangkan e-money tidak menggunakan nomor rekening.
  4. Mempunyai limit saldo tergantung jenis e-money dan e cash mandiri yang digunakan.

Kemudian terdapat beberapa metode yang bisa Anda terapkan untuk daftar e-Cash Mandiri diantaranya yaitu.

BACA JUGA: Syarat dan Cara Buat Rekening Mandiri Untuk Pelajar Terbaru 2022

Cara Daftar e-Cash Mandiri Melalui Dial Up atu USSD

Cara daftar mandiri e-cash yang pertama ini hampir semua orang bisa melakukannya.

Karena menggunakan dial up dan semua tipe handphone android, ios bahkan hp jadul bisa daftar e-cash mandiri.

Berikut langkah-langkah daftar e cash mandiri menggunakan kode dial:

  • Hubungi dial up 1416#
  • Pilih menu e-cash
  • Pilih admin
  • Pilih daftar
  • Layar kosong akan tampil dan isi data yang diminta seperti nama lengkap Anda, kode PIN dan kata rahasia
  • Selesai

Cara Daftar e-Cash Mandiri Via Aplikasi LinkAJA

Perlu anda ketahui bahwa aplikasi Mandiri e-cash sudah tidak tersedia lagi dan guna meningkatkan layanan transaksi lebih baik, Bank Mandiri telah menyatukan layanan dengan LinkAja.

LinkAja merupakan sebuah layanan keuangan elektronik dari PT Fintek Karya Nusantara (Finaraya) dan sudah terdaftar di Bank Indonesia. Informasi lebih detail anda bisa cek di situs resmi bank mandiri.

Di dalam aplikasi Mandiri Ecash LinkAja menghadirkan banyak layanan seperti pembayaran tagihan, Pembayaran online dan masih banyak lagi.

Jadi buat anda yang ingin daftar mandiri e-cash silahkan bisa langsung unduh sekarang juga aplikasi LinkAja di gogle play store. Setelah sudah berhasil di instal silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini cara registrasi e-cash mandiri link aja:

  • Buka aplikasi LinkAja
  • Geser ke kiri dan klik Lanjut
  • Masukkan Nomer Handphone lalu Tap Mulai
  • Masukkan Kode OTP
  • Pilih Bukan, Buat Akun Baru
  • Masukkan Nama dan Alamat Email lalau klik Buat Akun
  • Penawaran Layanan Syariah Bisa Lewati atau Bisa Aktifkan
  • Buat Pin dan Konfirmasi Transaksi LinkAja
  • Registrasi e-cash mandiri LinkAja berhasil
  • Aplikasi siap digunakan

Cara isi Saldo e-Cash Mandiri untuk Nasabah Mandiri

Bagi nasabah bank Mandiri, mengisi saldo e-cash bisa melalui berbagai macam alat pembayaran mulai dari ATM sampai dengan kartu Visa. Anda bisa memilih salah satu alternatif pembayaran tersebut.

Cara Mengisi saldo e-cash melalui ATM Mandiri Caranya yaitu :

  • Masukkan kartu Mandiri debit
  • Login dengan PIN ATM
  • Masuk menu uang elektronik
  • Pilih menu Mandiri e-Cash
  • Pilih menu isi ulang
  • Masukkan nomor ponsel yang Anda daftarkan
  • Isikan nominal isi ulangnya
  • Selesai
    Mengisi saldo e-cash melalui Mandiri SMS

Melalui SMS untuk mengisi saldo e-cash caranya yaitu :

  • Akses dial up 1416#
  • Masuk menu transfer
  • Pilih e-cash
  • Masukkan nomor ponsel Anda
  • Masukkan nominal isi ulang
  • Selesai

Mengisi saldo e-cash via Internet Banking

  • Masuk ke akun internet Mandiri Anda
  • Pilih menu uang elektronik
  • Pilih menu Mandiri e-cash
  • Pilih menu isi ulang
  • Masukkan nominal isi ulang
  • Selesai

Mengisi saldo e-cash melalui Mandiri clickpay

  • Masuk di aplikasi Mandiri e-cash
  • Pilih menu isi e-cash
  • Pilih bank mandiri
  • Pilih Mandiri clickpay
  • Isi nomor kartu debit Anda beserta jumlah pengisiannya

BACA JUGA: 4 Cara Bayar Tilang Via Bank Mandiri Online 2022

Mengisi saldo e-cash melalui kartu Visa atau Master

Setelah tahu cara daftar e-Cash Mandiri dan jika Anda ingin mengisi saldonya via kartu Visa atau Master, caranya sebagai berikut :

  • Masuk ke aplikasi Mandiri e-cash
  • Pilih menu isi e-cash
  • Pilih kartu visa atau master
  • Isi data yang dibutuhkan
  • Selesai

Cara Isi saldo e-cash Mandiri di Aplikasi LinkAja

Cara top up LinkAja sangat mudah sekali bisa menggunakan banyak metode diantaranya yaitu:

  1. Himpunan Bank Negara
  2. Transfer Bank
  3. Bank Syariah
  4. Kartu Debit
  5. Merchant dan Mitra LinkAja
  6. GraPARI

Dari beberapa metode diatas bisa pilih salah satunya yang menurut anda mudah di lakukan.

Berhubung kita bahas tentang Bank Mandiri jadi silahkan bisa pilih beberapa metode top up e-cash mandiri LinkAjaik.

Isi Saldo Via ATM

  1. Masukkan ATM dan PIN
  2. Pilih Uang Elektronik
  3. Pilih LinkAja
  4. Masukkan nomor Hp LinkAja
  5. Masukkan Nominal
  6. Konfirmasi Transaksi
  7. Selesai

Isi Saldo Via Mobile Banking

  1. Login di Aplikasi Livin by Mandiri
  2. Pilih menu Top Up LinkAja
  3. Pilih rekening debet
  4. Masukkan nomor linkaja
  5. Masukkan Nominal Top Up
  6. Verifikasi transaksi dan masukkan MPIN
  7. Selesai

Isi Saldo Vi Internet Banking

  1. Login di situs Bank Mandiri
  2. Pilih menu top up
  3. Klik sub Menu LinkAja
  4. Pilih rekening debet
  5. Masukkan nomor LinkAja
  6. Masukkan nominal top up
  7. Verifikasi pembayaran
  8. Done

Note:

Jika sudah menggunakan hard token, masukkan kode tersebut untuk verifikasi transaksi.

Sedangkan kalo menggunakan mobile approval, silahkan masukkan MPIN untuk verifikasi transaksi.

Cukup mudah bukan cara daftar e-cash Mandiri beserta cara top up saldonya,Semoga informasi yang kami bagikan di atas menambah wawasan dan pengetahuan semua orang khususnya yang memang ingin memiliki e-cash Mandiri.

eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online