eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online

4+ Cara Aktivasi dan Daftar Klik BCA Online dan Offline Terlengkap

2 min read

daftar klik bca di hp

Daftar klik BCA menjadi solusi bagi nasabah bank yang ingin dimudahkan dalam melakukan beragam transaksi perbankan hanya melalui internet saja.

Dengan mendaftar dan menggunakan layanan klik BCA, transaksi finansial yang dilakukan oleh nasabah BCA juga akan semakin aman.

Nasabah yang sudah mendaftar dan memiliki KeyBCA bisa memanfaatkan fasilitas perbankan yang satu ini.

Lantas untuk mendapatkan KeyBCA seperti apa?

Untuk bisa mendapatkan KeyBCA untuk mendukung aktivitas transaksi finansial melalui klik BCA, Anda harus langsung datang dan berkunjung ke kantor cabang BCA terdekat.

Ada banyak juga manfaat yang bisa didapatkan dengan daftar KlikBCA, di sini kita akan membahasnya untuk Anda!

Cara Daftar Klik BCA Tanpa Ke Bank dan Lewat HP

cara daftar klik bca
Daftar Klik BCA

Hampir semua bank sudah mempunyai layanan seperti ini, karena memang fungsinya sangat penting terutama bagi nasabah yang punya bisnis dan terus bertransaksi.

Jadi nasabah tidak perlu bolak balik ke mesin ATM untuk cek transaksi yang di lakukan, dengan menggunakan layanan Klik BCA maka sudah bisa cek melalui smarphone saja.

Cara daftar layanan ini nasabah tidak harus datang langsung ke kantor cabank bank BCA terdekat, Meskipun sebenarnya kalau Anda daftar atau buka rekening BCA baru akan selalu ditawari untuk mendaftar klik BCA juga.

Namun selain daftar di kantor cabang, ada beberapa cara lain yang juga bisa dilakukan untuk mendaftar klik BCA.

Cara Daftar Klik BCA Melalui ATM

Mesin ATM kini sudah lebih mudah kalian jumpai di sepanjang jalan ataupun di minimarket.

Selain digunakan untuk tarik atau setor tunai BCA ternyata bisa juga digunakan untuk mendaftar Klik BCA.

Cara ini cocok buat nasbah yang males antri di kantor cabang bank BCA terdekat.

Agar Klik BCA dapat diakses, nasabah harus memiliki identitas pengguna internet banking atau user ID dan PIN.

Berikut cara langkah-langkah registrasi Klik BCA melalui mesin ATM:

  • Datang ke mesin ATM BCA terdekat
  • Masukkan kartu ATM dan PIN ke mesin
  • Klik Daftar E-banking
  • Daftarkan nomor telepon seluler nasabah yang dapat dihubungi BCA
  • Pilih internet banking
  • Nasabah akan segera mendapatkan user ID Klik BCA

Baca Juga: 10+ Daftar Biaya Admin BCA Terlengkap

Cara Daftar KlikBCA di Website Resmi

Bagi nasabh yang jauh dari mesin ATM atau tidak punya banyak waktu maka mereka bisa registrasi layanan Klik BCA melalui situs resmi yang disediakan Bank BCA.

Dengan menggunakan cara ini lebih efisien dan tidak memakan banyak waktu, Sedangkan jika mendaftar di kantor bank atau mesin ATM masih memakan banyak waktu.

Dengan layanan online kalian bisa registrasi kapan pun, cukup siapkan smartphone dan koneksi internet saja.

Berikut cara daftar KlikBCA melalui website sebagai berikut :

  • Pertama buka laman Klik BCA
  • Pilih menu registrasi dan lengkapi data diri Anda
  • Anda akan diperlihatkan dua pilihan jenis pembayaran atau sumber dana pembayaran yaitu BCA Card atau KlikBCA
  • Pilih salah satu sumber dana pembayaran tersebut
  • Anda akan menerima dua kode verifikasi lewat email dan SMS
  • Selesai

Setelah nasabah sudah berhasil daftar klik bca dengan menggunakan beberapa cara diatas selanjutnya agar bisa digunakan nasabah perlu mengaktivasinya terlebih dahulu.

Kemudian jika sudah maka layanan Klik BCA sudah dapat digunakan untuk bertransaksi tanpa harus pergi ke mesin ATM.

Cara Aktivasi Klik BCA Tanpa Ke Bank

Melakukan aktivasi Klik BCA juga sama halnya dengan cara pendaftarannya yang bisa dilakukan melalui beragam cara.

Anda bisa aktivasi Klik BCA ini di kantor cabang dan juga website. Tinggal pilih saja salah satu metode aktivasi yang sesuai.

Untuk aktivasi di kantor cabang, langsung saja datang ke customer service BCA terdekat dan sampaikan bahwa Anda ingin aktivasi klik BCA.

Sementara untuk aktivasi via website, caranya sebagai berikut :

Aktivasi Klik BCA dengan sumber dana Klik BCA

Bagi Anda yang mengaktivasi Klik BCA dengan sumber dana Klik BCA, caranya sebagai berikut :

  • Buka laman klikbca.com
  • Login internet banking individual
  • Pilih menu administrasi
  • Aktivasi BCA KlikPay
  • Masukkan kode aktivasi dari email dan juga SMS, nomor rekening dan respons key BCA
  • Aktivasi berhasil

Aktivasi Klik BCA dengan sumber dana BCA Card

Sementara untuk aktivasi Klik BCA dengan menggunakan sumber dana BCA Card, langkah – langkahnya sebagai berikut :

  • Buka laman klikbca.com
  • Login
  • Pilih menu administrasi aktivasi BCA KlikPay
  • Masukkan kode aktivasi yang didapatkan ketika mendaftar baik di SMS atau email
  • Aktivasi berhasil

Baca Juga: 5+ Call Center BCA 24 Jam Bebas Pulsa

Manfaat Aktivasi dan Daftar Klik BCA

Seperti yang sudah atmlink.id jelaskan banyak sekali manfaat dari layanan ini, Tapi yang jelas dengan menggunakan Klik BCA transaksi lebih mudah dan tidak memakan banyak waktu.

Berikut beberapa manfaat daftar dan aktivasi klik BCA :

  • Dapat melakukan berbagai macam transaksi non tunai dengan mudah
  • Dapat menikmati fasilitas klikBCA bisnis
  • Dapat melakukan pembatalan transaksi secara berkala selambat-lambatnya 1 hari sebelum tanggal efektif atau jatuh temponya
  • Dapat mengakses BCA KlikPay dan bisa menikmati semua diskon yang diberikan oleh BCA KlikPay tersebut

Itulah sedikit informasi terkait cara daftar KlikBCA dan cara aktivasinya. Anda nasabah BCA yang belum daftar dan aktivasi segera daftar dan aktivasinya sekarang juga untuk merasakan semua manfaatnya.

eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online