eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online

Syarat KPR BRI, Pengajuan, Bunga dan Simulasinya Terbaru 2024

2 min read

KPR BRI

KPR BRI telah memberikan kemudahan bagi nasabah yang ingin memiliki rumah impian, dimana hal tersebut menjadi salah satu impian besar dari banyak orang.

Namun, membeli rumah atau properti bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang, mengingat harga dari tahun ke tahun semakin meningkat.

Oleh karena itu, dalam hal ini Bank BRI ikut andil untuk memberikan solusi mewujudkan impian Anda melalui program kredit pemilikan rumah BRI.

Program ini ditujukan untuk membantu masyarakat yang ingin memiliki rumah atau properti, tetapi terkendala oleh keterbatasan dana.

Dengan menggunakan KPR, Kalian memiliki kesempatan untuk memiliki rumah impian tanpa harus menunggu bertahun-tahun untuk menabung.

Cuman ada beberapa hal yang harus di perhatikan sebelum mengajukan kredit rumah di bank BRI.

Untuk lebih jelasnya dibawah ini kami akan membahas detail mengenai Kredit Pemilikan Rumah di bank BRI, mulai dari syarat, cara pengajuan, biaya atau cicilan perbulan dan simulasi lengkapnya.

KPR BRI

KPR BRI
KPR BRI

BRI mengakomodasi berbagai kebutuhan, dari pembelian rumah pertama hingga refinance atau pengambilan kredit untuk memperbaiki kondisi rumah Anda yang sudah ada.

Salah satu keunggulan dari KPR BRI yaitu semua kalangan bisa menggunakannya, mulai dari pegawai negeri, karyawan swasta, hingga wirausaha.

Selain itu suku bunga yang kompetitif serta fleksibilitas tenor atau jangka waktu pembiayaan cukup lama.

Nasabah dapat memilih jangka waktu sesuai dengan kemampuan finansialnya, sehingga angsuran setiap bulannya bisa disesuaikan tanpa ada rasa yang memberatkan.

Baca Juga: 4+ Cara Mencairkan BSU Di Bank BRI, Syarat dan Cek Terbaru

Selain itu, ada juga fasilitas asuransi yang dapat membantu melindungi investasi rumah dari risiko yang tidak terduga.

Dalam hal mengajukan kredit rumah lewat bank BRI prosesnya cukup mudah dan cepat, karena kantor cabang dari bank BRI sudah tersebar luas di seluruh Indonesia.

Sehingga itu memudahkan nasabah untuk mengakses layanan dan mendapatkan informasi yang dibutuhkan terkait kredit pemilikan rumah.

Syarat Mengajukan KPR BRI

Penting untuk diketahui bahwa dalam mengajukan KPR BRI, nasabah perlu memperhatikan beberapa syarat dan ketentuan yang berlaku, termasuk persyaratan penghasilan, usia, dan nilai properti yang hendak dibeli.

Namun, jangan khawatir karena Bank BRI siap melayani setiap tahap pengajuan sehingga nasabah bisa lebih tenang dan hanya perlu mempesiapkan semuanya.

Dikutip dari halaman resmi bank BRI ada beberapa persyaratan yang dibutuhkan ketika hendak mengajukan Kredit Pemilikan Rumah lewat bank BRI, diantaranya sebagi berikut:

  • Isi formulir aplikasi KPR
  • Harus membuka rekening BritAma
  • Usia minimal 21 / sudah menikah
  • Lokasi tempat tinggal/lokasi bekerja/usaha/praktik nasabah di kota yang mana Kantor Cabang berada
  • Membawa dokumen seperti:
    • Foto copy KTP
    • Foto copy KK
    • Foto copy NPWP
    • Pas foto
    • Jika sudah menikah melampirkan pas foto keduanya
    • Surat keterangan gaji

Sebelum mengajukan pastikan semua persyaratan diatas suah terpenuhi, hal itu wajib di perhatikan sebelum datang ke bank.

Dimana syarar menjadi salah satu kunci keberhasilan permohonan mengajukan KPR di bank BRI.

Tanpa adanya salah satu syarat, membuat permohonan tidak disetujui. lantaran syarat merupakan ketentuan bank yang tidak bisa di ganggu gugat.

Baca Juga: 6+ Persyaratan Jadi Agen BRILink, Biaya dan Keuntungannya Terbaru

Cara Pengajuan KPR BRI

Setelah semua syarat diatas sudah terpenuhi, selanjutnya menuju ke proses bagaimana cara mengajukan KPR di bank BRI.

Sebenarnya proses pengajuan sama seperti melakukan transaksi perbankan lewat kantor bank BRI.

Hanya saja untuk hal ini, nasabah harus membawa beberapa dokumen yang harus dilampirkan di dalamnya.

Supaya lebih jelas, silahkan simak langkah-langkah berikut:

  • Datang ke kantor cabang BRI terdekat
  • Pastikan membawa semua syarat diatas
  • Silahkan ambil nomor antrian
  • Tunggu hingga nomor antrian di panggil
  • Silahkan isi formulir aplikasi pengajuan KPR
  • Setelah itu langsung sampaikan maksud anda kepada petugas
  • Lampirkan semua berkas yang sudah disiapkan
  • Tunggu proses verifikasi persetujuan oleh bank.
  • Selesai.

Simulasi KPR BRI

Tabel Jangka Waktu KPR
Tabel Jangka Waktu KPR

Pembahasan diatas sebenarnya sudah ada gambaran mengenai KPR, tapi mungkin masih belum begitu jelas.

Oleh sebab itu kami akan memberikan simulasi menghitung suku bunga atau cicilan setiap bulannya dan tabel angsuran.

Perlu kalian ketahui bahwa KPR memiliki dua jenis, diantaranya:

  1. KPR Subsidi : Kredit ini dibuat untuk kalangan nasabah yang ingin memiliki rumah idaman, baik baru maupun bekas.
  2. KPR Non Subsidi: Kredit ini diperuntukan nasabah kalangan menengah keatas dengan suku bunga floating.

Mengenai bunga, nasabah bisa menghitung melalui halaman resmi yang memang sudah di siapkan.

Melalui situs tersebut suku bunga KPR di bank BRI akan muncul, dari itu nanti nasabah bisa mempertimbangkan sebelum yakin ingin mengajukan kredit ini.

Baca Juga:

Dibawah ini langkah-langkah cara menghitung berapa cicilan atau angsuran KPR di bank BRI:

  • Buka browser
  • Kunjungi halaman resmi https://bri.co.id/kpr-bri
  • Scrool kebawah hingga menemukan hitung cicilan kredit pemilikan rumah BRI
  • Silahkan isi jumlah pinjaman
  • Kemudian tenor atau jangka waktu
  • Setelah itu klik Hitung
  • Maka akan muncul estimasi angsuran setiap bulannya.

Jadi, jika kalian ingin memiliki rumah impian atau ingin menginvestasikan dana dalam properti, KPR BRI adalah pilihan yang tepat.

Ayo, jangan ragu lagi! Segera kunjungi kantor cabang BRI terdekat atau hubungi layanan pelanggan untuk informasi lebih lanjut tentang KPR di bank BRI.

Dapatkan rumah impian Anda dan jadikan hunian itu sebagai tempat berbagi cerita bersama keluarga tercinta.

Semoga artikel ini bermanfaat dan semoga impian Anda menjadi kenyataan!

eshter Pegiat SEO dan Teknologi informasi untuk kebutuhan dunia online